Contoh Soal Menemukan Ide Pokok/Gagasan Utama dan Pembahasan


Paragraf merupakan bagian dari suatu karangan. Paragraf mengandung beberapa unsur. Unsur-unsur yang terdapat dalam paragraf berupa masalah, ide pokok, kalimat utama, kalimat penjelas, fakta, ataupun pendapat. Masalah merupakan sesuatu yang harus diselesaikan atau dicari jalan keluarnya.

Ide pokok merupakan gagasan yang mendasari terbentuknya sebuah paragraf. Ide pokok disebut juga gagasan utama atau gagasan pokok. Ide pokok terletak di awal,akhir, dan, akhir, atau di seluruh paragraf. Ide pokok dalam suatu paragraf didukung oleh beberapa kalimat penjelas. Faka merupakan keadaan, peristiwa yang sesuai dengan kenyataan, sesuatu yang benar-benar ada atau terjadi. Pendapat adalah pikiran, anggapan, perkiraan, atau kesimpulan oleh seseorang.

Paragraf yang memiliki ide pokok di awal paragraf disebut paragraf deduktif. Paragraf yang memiliki ide pokok di akhir paragraf disebut paragraf induktif. Paragraf yang memiliki ide pokok di awal dan akhir memiliki ide pokok di seluruh paragraf disebut paragraf narasi.


Contoh Soal :

(1) Gotong royong saat berladang masih membudaya di komunitas Dayak Jalai, Kalimantan Barat. (2) Mereka bekerja sukarela tanpa diganjar upah sepeser pun. (3) Pemilik ladang cukup menyediakan bahan dan peralatan menanam padi serta konsumsi. (4) Bekerja dengan gotong royong saat berladang tidak semata mampu menekan biaya produksi. (5) Tradisi itu juga merekatkan rasa persaudaraan dan solidaritas warga

Ide pokok pada paragraf diatas adalah…
A. Budaya gotong royong
B. Peralatan penanam padi
C. Penekanan biaya produksi
D. Perekat rasa persaudaraan
E. Tradisi masyarakat Dayak Jalai

Pembahasan :
Ide pokok paragraf diatas adalah budaya gotong royong. Ide pokok paragraf tersebut terdapat pada kalimat pertama atau awal paragraf sehingga termasuk paragraf deduktif. Ide Pokok bersifat umum dan dijelaskan dengan ide penjelas. Kalimat nomor 2,3,4, dan 5 berisi penjelasan mengenai budaya gotong royong pada komunitas Dayak Jalai,Kalimantan Barat. Jadi jawabannya adalah A



Bacalah paragraf berikut!

Trusmi merupakan desa yang dijuluki sentra batik Cirebonan. Hampir semua orang mengenal batik, bahkan masyarakat Tiongkok sangat menyukai motif-motif batik dari desa yang satu ini. Batik banyak sekali ditemukan di desa yang berjarak kurang lebih lima kilometer ke arah barat Kota Cirebon ini. Dari produk rumahan sampai produk pabrikan terkenal dapat ditemukan di desa tersebut. Motifnya pun sangat beragam, ada mahkota, mega mendung, dan motif-motif pesisiran lainnya.

Gagasan utama paragraf tersebut adalah…
A. Berbagai motif batik Cirebon
B. Produk batik rumahan dan pabrikan
C. Trusmi sebagai sentra batik Cirebon
D. Kegemaran orang Cina akan motif batik
E. Motif batik beragam ada mahkota, mega mendung, dan motif-motif pesisiran lainnya

Pembahasan :
Paragraf tersebut membahas Desa Trusmi yang merupakan sentra batik khas Cirebon. Masyarakat dari berbagai daerah menyukai berbagai motif batik yang berasal dari desa ini. Pernyataan tersebut terletak di awal paragraf yang juga merupakan kalimat topik atau kalimat utama. Gagasan utama pada bacaan tersebut dapat ditemukan di awal kalimat utama. Jadi jawabannya adalah C
Load disqus comments

0 komentar